Thursday 17 November 2011

Menganggur Lebih Sehat dari Kerja Bergaji Rendah

Pekerjaan jelek, bersifat jangka pendek, dan bergaji rendah dapat mengancam kesehatan mental seseorang apabila dibandingkan dengan tidak memiliki pekerjaan sama sekali alias menganggur. Kesimpulan itu diterbitkan dalam jurnal Occupational and Environmental Medicine.



Studi yang dilakukan pada sekitar 7.000 orang usia kerja di Australia itu menunjukkan, penganggur memiliki kesehatan mental buruk. Namun, mereka yang bekerja dengan gaji rendah, jangka pendek atau kurang mendapat dukungan, kesehatan mentalnya bisa sama atau malah lebih buruk dibandingkan mereka yang tak punya pekerjaan.

Orang dengan kualitas pekerjaan buruk mengalami penurunan kesehatan mental dari waktu ke waktu. Sedangkan bagi mereka yang menganggur, manfaat kesehatan dari mendapatkan pekerjaan akan tergantung pada kualitas pekerjaannya kelak.

Para peneliti juga menyimpulkan, pekerjaan yang memiliki tuntutan tinggi bisa membuat seseorang kurang mampu mengontrol pekerjaannya. Apalagi jika pekerjaan itu bergaji rendah dan tidak memberikan dukungan, bisa dipastikan kelak berisiko mengganggu kesehatan yang bersangkutan. (go4healthy/******)

sumber : klik disini

No comments:

Post a Comment